PajakOnline.com—Kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Kabupaten Sumedang kembali mengadakan operasi pemeriksaan pajak kendaraan bermotor, di sekitar Jalan Prabu Gajah Agung, persis di depan Gedung Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS) Selasa, 7 November 2023.
Operasi pemeriksaan pajak kendaraan ini adalah bagian dari upaya Samsat dalam mengoptimalkan capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pajak kendaraan bermotor.
“Operasi pemeriksaan pajak kendaraan ini, kami lakukan dalam rangka mengoptimalkan realisasi penerimaan pendapatan pada sektor pajak kendaraan,” kata Kepala Samsat Kabupaten Sumedang Provinsi Jawa Barat, Yus Muhamad Nizar, dikutip hari ini.
Yus Muhammad mengungkapkan, potensi pendapatan dari sektor pajak kendaraan yang belum masuk di wilayah Kabupaten Sumedang ini, jumlahnya masih cukup besar.
“Sesuai data yang sudah kami miliki, jumlah kendaraan di wilayah Kabupaten Sumedang ini, seluruhnya mencapai 326.000 unit. Dari ratusan ribu kendaraan tersebut, sampai sekarang baru sekitar 75% yang telah membayar pajak,” kata Yus.
Artinya masih ada hampir sekitar 25% kendaraan lagi yang belum bayar pajaknya. Masih ada sekitar 81.500 kendaraan bermotor di wilayah Kabupaten Sumedang menunggak pajak.
“Jadi, di Sumedang ini masih ada sekitar 25% kendaraan yang masuk dalam kategori Kendaraan Tidak Melakukan Daftar Ulang (KTMDU). Makanya kita melakukan operasi pemeriksaan pajak, agar para pemilik kendaraan yang masih memiliki tunggakan pajak, bisa segera melakukan pembayaran pajak kendaraannya,” ujar Yus Muhamad.
Dia menjelaskan operasi pemeriksaan pajak kendaraan yang dilakukan bersama dengan pihak kepplisan dan unsur terkait lainnya ini, adalah kegiatan yang rutin dilaksanakan untuk memberikan atensi atau peringatan terhadap masyarakat khususnya para wajib pajak kendaraan bermotor.
“Intinya, operasi ini sebagai peringatan terhadap masyarakat supaya mereka memiliki kesadaran untuk membayar pajak kendarannya. Mumpung sekarang sedang ada progam pemutihan pajak kendaraan bermotor, kami berharap agar masyarakat bisa segera melakukan pembayaran pajak kendaraannya,” kata Yus Muhamad.
Yus menambahkan, operasi kendaraan bermotor yang dilaksanakan di sekitar Jalan Prabu Gajah Agung tadi, tercatat sudah berhasil menjaring sedikitnya 1.270 pengguna kendaraan.
Dari total 1.270 pengguna kendaraan yang diperiksa, ada 38 pemilik kendaraan diantaranya diketahui belum membayar pajak, sehingga mereka pun langsung melakukan pembayaran pajak kendaraanya melalui Samsat keliling yang sudah disediakan di lokasi. (Wiasti Meurani)